6 Des 2018

Yang Ingin Dikerjain Bunda Narafid tahun 2019




Tidak terasa sudah bulan Desember aja, sudah tinggal menghitung hari untuk berubah tahun alias tahun baru lagi.

Biasanya diakhir tahun seperti ini pasti banyak rencana dikepala untuk dilakukan ditahun baru. Bisa hal yang baru bisa juga meneruskan ditahun yang lama atau memperbaiki kesalahan yang pernah dilakukan ditahun ini.

Untuk diriku sendiri kalau ditanyain to do list untuk tahun 2019 sebenarnya banyak banget. Sebagian besar adalah hal-hal yang ingin kuperbaiki dari tahun 2018.

Sebelum aku ceritain apa sih yang ingin aku lakuin tahun 2019 mau kilas balik apa saja yang terjadi selama 2018.

Banyak banget sih sebenarnya yang terjadi selama tahun 2018. Boleh dibilang tahun ini adalah tahun dimana aku memulai semuanya dari nol. Aku memulai hidup ditempat baru, lingkungan baru, dan kegiatan baru.

Tahun 2018 kami sekeluarga memutuskan untuk pindah ke kota kelahiran suami, Surabaya. Kota tempat pertama kali kami bertemu, meninggalkan kota tempat kami memulai hidup berumah tangga, Semarang.

Beradaptasi dengan banyak hal, kak Nasywa mulai hidup berjauhan dengan kita si kembar mulai di sekolah baru. Untuk aku sendiri mulai bekerja di Lembaga Pendidikan sebagai asisten pengajar. Punya pengalaman baru, teman baru dan juga suasana baru.

Di tahun ini aku juga mulai mengenal tentang para bookstagram, para pecinta buku. Aku mengenal komunitas baca yang punya tantangan menyelesaikan membaca selama seminggu dan harus mereviewnya. Aku mulai gabung di komunitas ini untuk menyalurkan kecintaan bacaku dan ketemu dengan beberapa pecinta buku juga.
Nah dari semua yang telah terjadi di tahun 2018 untuk tahun 2019 aku ingin mulai melakukan dari itu.

Yang pertama kulakuin adalah resign dari tempat kerjaku sekarang. Aku merasakan sejak bekerja kehilangan banyak hal. Kedekatanku dengan anak-anak semakin berkurang. Jam kerja yang full time dari pagi sampai malam aku merasa sangat diforsir banget, aku nggak ada waktu buat ngembangin diri. Waktu untuk bercengkerama dengan anak-anak berkurang, berkencan dengan buku juga berkurang. Aku memutuskan buat resign dari pekerjaan yang terikat memilih untuk menghasilkan uang dari ngajar privat saja yang waktunya tidak full time.

Yang berikutnya aku ingin mulai mengatur waktu untuk keluarga dan mengembangkan hobiku. Waktu yang amburadul membuat semua kegiatanku jadi banyak yang nggak karuan. Kegiatan rumah dan kesukaan saling tumpang tindih.

Setelah waktunya lebih terorganisir aku mau lebih rajin bikin masakan rumahan. Terus terang nih sejak bekerja aku jadi jarang buat masakan rumahan buat anak dan suami. Pastinya mau bikin mereka tambah saying ma bundanya dong..

Management waktunya sudah nih, ngatur buat keluarga, kerjaan dan hobi. Nah kaitannya ma hobi, karena suka banget ma baca buku mau lebih konsisten bacanya dan rajin reviewnya. Mau banyak belajar tentang review, dan tentang dunia perbukuan pastinya.

Aku juga mulai belajar tentang dunia jurnaling terutama bullet jurnal. Kayaknya pas banget nih buat ngatur semua jadwal dengan cara menyenangkan. Mau lebih konsisten belajarnya deh.

Dan yang pastinya mau lebih rajin ngeblognya. Mulai atur jadwal posting dan kontennya. Karena kemarin kayaknya masih dipermukaan banget ilmunya, sekarang saatnya bangkit buat semakin dalam menyelaminya.

Sepertinya to do list belajarnya banyak banget ya daripada yang lain. Yang terakhir aku mau semakin dekat dengan Allah, sepertinya kemarin aku lebih menjauh istilahnya Hijrah kawan. Sepertinya masih banyak yang ingin kulakuin di tahun yang baru nanti harus mulai bikin wishlist yang runtut nih…

Bagaimana dengan kalian wishlist di tahun 2019 nanti apa nih….

5 Des 2018

10 Blog Asyik Buat Blogwalking



Awal ngeblog aku sih nggak tau apa itu tentang istilah blogwalking ataupun istilah yang lainnya. Yang penting bagiku hanya isi blog dengan tulisan, terus berkunjung ke blog para senior buat liat isinya. Karena dari seringnya baca beberapa blog akhirnya tau istilah tentang blogwalking atau istilah kerennya BeWe. Selain baca dari beberapa blog juga ikut pelatihan tentang ngeblog akhirnya tau bewe penting buat seorang blogger, biar blognya semakin dikenal di mesin pencari Google. Terus terang aku paling males baca tentang istilah perblogingan, diriku hanya ingin fokus bercerita disini. Apa karena aku bikin blog nggak buat bisnis jadinya ya gitu deh hanya bercerita saja, hanya ingin berbagi. Kebanyakan aku BW hanya jadi silent reader saja, kalaupun meninggalkan komentar mungkin hanya beberapa saja yang kuanggap perlu (duh emangnya ya…..teganya). Aku hanya ingin menikmati menulis di blogku tanpa dibebani macam-macam sih.

Tapi tetep ya aku butuh beberapa info yang ternyata memang berulang dibeberapa blog walaupun nggak banyak.
Daaannnn hari ini diminta buat bikin 10 list blog yang enak buat blogwalking. Terus terang aku agak bingung ini, sudah lama nggak jalan-jalan ke blog-blog para blogger yang termasuk favoritku. Aku punya beberapa blog yang kujadikan bahan bacaanku di blogku dan aku juga mengikuti beberapa blog yang kusukai beberapa artikelnya.

Jadi ini daftar 10 blog yang asyik aku BeWein :


  •  Ewa Febri
  • Sulis dengan blog kubikel romancenya
  • Atria Sartika di blog My Little Librarynya
  • Asri di blog Peek The Book
  • Wuri Nugraeni di blog Mom Copywriter
  • Widyanti Yuliandari
  • Yuniari Nukti
  • Novia Syahidah Rais
  • Dian Restu Agustina
  • Shintaries


Blog 1-4 adalah blog para book blogger, mereka banyak bahas tentang buku-buku alias reviewer buku. Karena diriku adalah penikmat bacaan berupa buku cetak akhirnya sering jalan-jalan ke book blogger buat cari referensi buku yang bisa kunikmati. Tapi dari beberapa book blogger mereka juga punya spesialisasi untuk hal lain yang biasanya dibahas di blognya selain buku. Untuk para bujois bisa aku rekomendasikan blog dari Ewafebri dia mengulas dari dasar soal bullet journal yang lagi ngetren di Indonesia.

Untuk yang nomor 5 dan 6 boleh dibilang mereka adalah blogger yang banyak memberikan aku ilmu soal perblogingan. Blog Wuri lebih konsen soal copywriter sedangkan blog Widyanti konsen tentang hidup sehat.

Untuk 4 yang terakhir bisa aku bilang sih sebagai rekomen campur-campur alias lifestyle. Yuari Nukti biasanya bisa dijadikan rekomen yang suka jalan-jalan dalam negeri. Untuk yang lainnya sih aku suka BeWe ke blog mereka karena mereka lebih banyak bercerita tentang kegiatannya ataupun tentang kejadian harian.
Jadi blogwalkingku ya sesuai kebutuhan aja deh. Dan kebanyakan dari silent readernya daripada aktif berkomentar.




       

4 Des 2018

Akun Instagram Yang Dikepoin Bunda Narafid



Saat ini Instagram adalah media sosial yang sedang naik daun, pemakainya suka semakin banyak. Di awal kemunculannya hanya bisa memuat gambar-gambar saja, tapi sekarang sudah semakin kontennya semakin beragam. Ada yang berupa cerita, kreativitas dalam mengambil gambar juga ada yang menginspirasi.
Bagiku dalam sehari bisa berulangkali buka aplikasi Instagram ini. Biasanya aku suka baca tentang review buku, atau cari giveaway buku yang aku suka.  Aku suka dengan foto-foto cantik yang di upload disana.
Ini 10 akun Instagram yang sering aku kepoin postingannya….

Atria Sartika
 
Sejak awal aku tau ada bookstagram yang mengulas tentang review buku yang akan terbit, atau yang baru terbit aku mulai mengikuti akun ini. Seorang bookstagram aktif yang mengulas berbagai genre buku. Selain mereview buku dia ternyata juga seorang pengajar dan juga seorang ibu. Akhir-akhir ini ditambah dengan postingan soal bullet jurnal yang dia jalani. Dari dia aku jadi ikutan ngejurnal deh walaupun belum sebagus punya mbak Atria dan belum sekonsisten dia.

Ewafebri
 

Sejak teracuni bullet jurnal dari akun Atria aku mulai browsing tentang bujo. Akhirnya ketemu deh akun Ewafebri. Ternyata banyak banget ulasan tentang bullet jurnal, aku suka dengan karakter yang dia munculkan sebagai perwakilan dirinya. Jadi banyak belajar banyak hal tentang bullet jurnaling di blognya yang mengulas dari dasar banget. Ternyata selain sebagai bujois Ewafebri juga seorang children’s illustrator. Suka dengan gambar-gambar doodle yang dibikinnya. Kayaknya musti ngubeg-ngubeg blognya lebih dalam biar bisa jalani jurnal secara konsisten juga walaupun dengan keterbatasan printilan.

Prisca Primasari

Akun salah satu penulis favoritku. Awal mula mengikuti akun ini karena ada giveaway berhadiah buku karangannya. Walaupun tidak dapat bukunya dan akhirnya beli sendiri jadi smakin jatuh cinta dengan cara berceritanya. Dan masih menunggu buku berikutnya.

Blogger Perempuan
Ini akun Instagram komunitas yang pertama kali kuikuti sejak punya Instagram. Banyak info tentang dunia perbloggingan disini. Banyak info selain tentang blog juga disini.


Rizky Mirgawati
 

Akun bookstagram yang juga rajin kukepoin postingannya buat cari rekomendasi bacaan saat semua buku sudah terbaca dan ada dana yang mencukupi buat beli buku. Foto-foto yang cantik buat semakin kepo aja dan juga cara review buku yang menarik. Yang pastinya sering ngadain giveaway buku juga.

Gerakan One Week One Book
 

Ini adalah akun komunitas yang kuikuti untuk menjaga kekonsistenanku baca buku. Bisa juga buat cari rekomendasi buku, karena mereka merepost foto para komunitas dengan review masing-masing.

Peek The Book
 

Ini juga akun bookstagramer yang sering aku kepoin postingannya. Aku juga sering iri dengan kekonsistensinya mereview dan membaca buku. Foto yang diupload juga menarik.

Nah untuk akun ketiga yang bawah ini sering aku kepoin postingannya buat tau jadwal terbit buku. Kadang beberapa buku yang direview para bookstagram belum dijual di toko buku, jadi musti kepoin penerbit juga buat tau jadwal terbit. Atau kepoin buku yang lagi preorder siapa tau bisa dapet dan juga dapat hadiah khusus pastinya.
Gramedia Pustaka Utama

Mizan Store
Elex Media Komputindo












Nah itu 10 akun teratas yang sering aku kepoin postingannya di Instagram, selain itu masih banyak lagi akun yang sering kukepoin buat nambah inspirasi atau nasihat-nasihat kehidupan.
Bagaimana dengan kalian akun Instagram siapa aja yang paling sering dikepoin


3 Des 2018

Aku si Sagitarius


Setiap hari semakin mengenalkan diri ke media sosial nih. Hari ini kita mengenalkan diri berdasarkan zodiak kita masing-masing. Aku lahir di akhir bulan November kalau dilihat dari pembagian Astrologi aku masuk dalam zodiak Sagitarius. 

Menurut wikipedia Sagitarius adalah zodiak kesembilan dalam urutan tabel zodiak. Zodiak ini disimbolkan dengan pemanah. Zodiak ini diperintah oleh planet Jupiter. Elemen dari sagitarius adalah api, elemen yang menandai ambisi dan kekuatan fisik.


Dari beberapa tulisan disebutkan bahwa karakteristik seseorang dikaitkan dengan zodiak kelahirannya.
Menurut brilio net sagitarius diramalkan sebagai pribadi yang mandiri, suka kebebasan dan kemerdekaan, ramah, berjiwa petualang, tidak mau komitmen, pandai, blak-blakan, kadang tomboy, tidak suka dikekang, percaya diri akan gaya dan penampilannya, to the point, kadang tidak sopan, cuek tidak peduli gosip dan berani mencoba hal yang baru.

Dari keterangan soal zodiak kelahiranku ada beberapa karakter yang memang aku banget, tapi ada juga yang nggak pas kayaknya di aku.

Aku itu bisa dikatakan mandiri nggak sih kalau selalu berusaha melakukan sesuatu sendiri, sebelum aku minta tolong ke orang lain. Aku akan berusaha untuk memecahkan masalah sendiri sebelum tanya ke orang lain, aku akan minta bantuan saat bener-bener sudah mentok. Aku paling nggak suka kalau terlalu banyak diatur dan dikekang rasanya kayak nggak bisa bernafas kalau terlalu di kekang. 
Paling senang mencoba hal baru dan berpetualang ke tempat-tempat baru. Karena suka mencoba hal baru itu membuatku jadi gampang bosan juga. Aku tuh orangnya kadang ngomong tanpa disaring alias blak-blakan, kadang itu keluar sendiri tanpa sadar. Aku tuh orangnya paling susah buat bohong kadang ini bikin kecewa beberapa orang. Ini nih yang kadang mengalir tanpa sadar, blak-blakan banget orangnya. 
Ada karakter tomboy kayaknya daku banget ini, aku dari kecil selalu berpakaian kayak cowok dan itu paling nyaman diaku. potongan rambut selelu seperti cowok, suka banget manjat pohon. Teman kebanyakan juga cowok. 
Aku itu cuek banget dengan omongan orang sekitarku. Kadang nggak mau ambil pusing dengan omongan orang sekitarku. Mungkin sifat ini juga yang membuatku jadi easy going, bisa jadi pionir dari yang lain saat yang lain kebingungan.
Nah yang kurang pas denganku ini nih karakter yang percaya diri banget dengan penampilan, aku tuh suka minder dengan penampilanku sendiri. Kadang merasa ada yang kurang dengan gaya dan penampilanku. Tapi kayaknya ini tertutupi dengan sifat cuek dengan gosip yang beredar disekitarku. selama gosip itu nggak merugikan diriku aku sih nggak perduli.
Dari wolipop disebutkan kalau salah satu sifat cewek sagitarius itu nggak sabaran, ini pas banget ma diriku. Aku itu orangnya emang nggak sabaran pingin segalanya cepet selesai.

Dan sepertinya memang apa yang dijabarin kesemuanya itu diriku banget ya, jadi semakin percaya bahwa aku memang seorang cewek Sagitarius. 

2 Des 2018

Tempat Liburan Impian


Mari kita bermimpi….. Tema tantangan posting hari ini adalah tempat liburan impian. Bukannya sok ya mimpinya liburan ke luar negeri, tapi ini bener-bener impian dari dulu banget.
Aku pingin banget bisa liburan ke negara Jepang. Negara yang terkenal dengan keteraturannya, dengan bunga sakuranya juga kesibukannya.
Aku tertarik dengan negara ini sejak mengenal komiknya. Dari baca komik jadi penasaran dengan negara asalnya.
Apa sih yang membuatku tertarik dengan negara ini?

    Keindahan bunga sakura saat mekar

   
Kalau keindahan sakura saat mekar sudah tidak diragukan lagi pastinya. Yang bikin aku penasaran itu dengan acara Hanami mereka saat bunga sakura ini bermekaran. Yang kubayangkan adalah bercengkerama dengan keluarga dan teman dibawah keindahan bunga sakura yang memutih.




   Uniknya bangunan rumahnya

   
Bangunan rumah Jepang yang unik dengan bahan utama dari kayu. Tatanan rumah yang minim perabot, dengan sistem panggung juga. Dan tatanan bangunan yang sejuk dengan taman yang ada di halaman rumahnya. Pintu yang dibuat geser sehingga menghemat tempat. Jadi punya rumah impian yang bertatanan Jepang.


   Keindahan tamannya



Dari hasil browsing ternyata Jepang punya banyak taman yang indah. Kebanyakan taman yang terkenal adalah taman dengan bunga-bunga yang indah. Penataan taman yang indah begitu juga bunganya. Sepertinya kalau kesana harus pada saat musim semi biar bisa menikmati keindahan taman bunganya. Tapi ada juga taman yang indah saat musim gugur dengan dedaunan warna orangenya.


   Kebudayaannya



Setiap daerah pasti punya kebudayaan yang berbeda apalagi negara yang berbeda. Yang paling mencolok adalah budaya disiplinnya, masyarakat Jepang sangat disiplin dalam bekerja dan juga terkenal sebagai pekerja keras. Budaya yang aku suka adalah budaya menunduk pada orang lain. Mereka sangat saling menghormati sama lain. Budaya yang nggak pas sih kayaknya bekerja yang sangat keras, kadang orang-orang Jepang bisa tidur dimana saja saat pulang kerja.
Selain kehidupan hariannya mereka juga banyak perayaan-perayaan yang diadakan pada saat-saat tertentu.


Kalau menuliskan liburan impian nggak akan pernah habis. Kalau boleh bilang nggak hanya luar negeri yang ingin kukunjungi, tapi aku juga ingin exploring Indonesia terutama bagian timur. Smoga bisa traveling keliling Indonesia backpackerpun rela.

1 Des 2018

5 Tips Sehat Ala Bunda Narafid


Hidup sehat, apa hayo yang akan terbersit dikepala kita? Kalau dikepalaku sih terbersit sehat itu berarti nggak ada gangguan baik di badan atau di kejiwaan dan social kita. Jadi sehat itu nggak hanya di badan tapi juga di jiwa dan sosial kita pastinya.
Dengan sehat hidup kita akan nyaman dan produktif pastinya. Dan aku sebagai ibu sebagai adalah penanggung jawab buat menjaga kesehatan seleuruh keluarga. Walaupun sebenarnya kesehatan adalah tanggung jawab pribadi masing-masing. Tapi sebagai seorang ibu pasti paling tahu keadaan semua anggota keluarga, baik kesehatan jasmani maupun rohani.
Dengan seluruh anggota keluarga yang selalu sehat membuat hati seorang bunda lebih tenang dan bahagia.

Jadi ini 5 tips sehat ala bunda Narafid :

     Perbanyak minum air putih.

Ini cara yang paling gampang buat jaga kesehatan. Sebagian besar dari kita pasti sudah tau dong arti pentingnya air bagi tubuh kita. Terus terang anak-anakku itu paling susah buat banyakin minum air putihnya. Jadi musti sering buat ingetin juga, alhamdulillah sekarang mereka dah mulai sadar kalau minum air putih itu penting. Mereka mulai sadar saat sakit demam bahwa dengan perbanyak air putih akan mempercepat penurunan demamnya. Karena mereka itu paling tidak suka sakit, tidak bisa main dan sekolah. Mungkin berat buat selalu ingetin diawal tapi lama-kelamaan mereka juga terbiasa dan tau manfaatnya lewat kejadian langsung.

     Komunikasi antar anggota keluarga

Kegiatan berkomunikasi inilah yang selalu kujaga untuk membuat ikatan antar anggota keluarga. Bagiku ini salah satu cara untuk menjaga kesehatan rohani dan sosial. Biasanya aku selalu menanyakan kegiatan harian anak -anak dan suami. Berhubung salah satu anakku ada diluar kota alias tinggal terpisah denganku, aku berkomunikasinya lewat telpon atau kalau memungkinkan kami menjenguknya. Kami sering bercanda saat menonton tv bareng atau saat makan bersama. Kadang sebelum tidur kalau anak-anak belum ngantuk bener juga kami ajak ngobrol.

       Menjaga asupan makanan

Nah tips ini kayaknya hampir semua bunda pasti melakukannya. Aku yang juga bekerja diluar saat ini kadang tidak sempat masak sendiri, akhirnya beli masakan jadi. Kadang kalau bener-bener nggak sempat biasanya suami yang nyediain. Ini pentingnya komunikasi antar anggota keluarga saat kerjaan istri nggak terhandle suami ikut bantuin. Untuk masakan jadi kita selalu usahakan beli di tempat yang bersih dan juga masakan yang bervariasi. Kalau memang badan dan waktu bisa selalu kuusahain untuk masak terutama masakan kegemaran anggota keluarga.

     Mengajak rekreasi

Nah kalau ini nggak selalu kami lakukan tiap minggu sih, tapi selalu diusahakan saat waktu ada. Sebenarnya rekreasi nggak usah jauh-jauh juga sih, baca buku juga rekreasi kadang mainan game juga rekreasi bagiku. Kami memberikan rekreasi dengan main game di HP saat libur beberapa jam sehari. Kadang kami menyuruh mereka untuk pergi main bareng teman-temannya. Bagiku ini bisa menjaga sehat jiwa dan sosialnya setelah selama seminggu berkutat dengan pelajaran sekolah yang lumayan banyak.

    Menjaga kebersihan lingkungan

Kami sekeluarga menjaga kebersihan lingkungan rumah dengan sistem pembagian tugas. Jadi menjaga kebersihan lingkungan rumah jadi tanggung jawab semua anggota keluarga.

Kesehatan kami jadi tanggung jawab semua akhirnya, walaupun diawal bundanya yang selalu kontrol. Tapi kami semua sadar bahwa kalau badan dan jiwa sehat itu membuat bisa beraktifitas dengan leluasa

30 Nov 2018

Benda Koleksi Keluarga Narafid



Kalau ditanya tentang koleksi yang ada dirumah kami, terus terang kami sekeluarga bukan tipe orang yang suka mengumpulkan barang yang koleksi. Kami membeli atau mencari barang karena membutuhkan atau suka itupun nggak sampai terkumpul banyak. Kami sekeluarga memang tidak suka mengumpulkan barang-barang yang hanya jadi pajangan saja.

Tapi bukan berarti kami sekeluarga nggak punya koleksi sama sekali. Karena diriku suka banget dengan buku alias si rayap buku bukan kutunya lagi jadi barang yang banyak adalah buku. Jadi bisa dikatakan koleksi deh kayaknya.
Karena yang paling suka baca adalah bundanya jadi kebanyakan adalah koleksiku, disbanding yang lain. Tapi bukan berarti yang lain nggak punya ya.
Suami yang dulunya paling nggak suka baca akhirnya teracuni, karena seringnya ngajak jalan pasti ke toko buku akhirnya punya beberapa buku khusus untuk ayah.


Kalau anak-anak dari kecil sudah terbiasa dengan buku yang dibelikan secara berkala akhirnya mereka punya koleksi tersendiri. Dulu mereka suka baca buku random, mana yang mereka suka ya itu yang dibeli.

Si kakak suka banget dengan seri KKPK (Kecil Kecil Punya Karya) dari mizan yang awalnya milih dalam bentuk komik, kemudian berkembang menjadi novelnya KKPK sekarang karena sudah menginjak remaja beralih ke novel-novel remaja yang temanya masih umum. Bundanya mau meracuni untuk masuk ke dunia maya soal buku. Belajar tentang book blogger dan bookstagramer.

Kalau si kembar suka banget dengan bacaan yang berbentuk komik. Awalnya mereka teracuni dengan komik Jepang yang cerita tentang dunia cowok, dunia olahraga. Semakin kesini teracuni dengan bundanya yang suka sama misteri. Sekarang mereka lagi nambah koleksi komik-komik yang bertema misteri. Ini mau mulai diracuni yang berbentuk novel dengan tema yang nggak jauh dari misteri.

Bagiku walaupun koleksi kami sekeluarga tak seberapa tapi ini sungguh menyenangkan karena punya kegemaran yang hampir sama. Semoga kelak kedepannya anak-anak bisa tetap mencintai buku. Mereka semakin sadar bahwa buku itu bisa membuka jendela dunia, bisa membawa mereka berkelana kemana aja tanpa harus pergi kemanapun.

29 Nov 2018

Buku Favorite Bunda Narafid



Kalau diminta memilih rekomendasikan film, musik atau buku yang kupilih pertama pasti buku. Kenapa, kalau film diriku jarang lihat film juga akhir-akhir ini walupun juga termasuk penikmat film. Kalau rekomendasikan musik diriku hanya menikmati musik yang enak didengar ditelingaku sendiri (he he he) tapi kalau buku sebenarnya bejibun sih yang bisa kurekomendasikan untuk dibaca. Beberapa buku sudah aku review di blog ini kalian bisa baca di postingan sebelumnya juga termasuk aku rekomendasikan. Untuk yang aku rekomen kali ini pastinya buku yang belum pernah aku bahas disini.
Karena akhir-akhir ini lagi suka baca novel jadi rekomendasiku akan banyak novelnya. Akhir-akhir ini banyak bermunculan para novelis muda baik di Indonesia maupun dari luar, sebenarnya nggak hanya novelis tapi juga penulis secara umum yang bermunculan.

       Novel serial Bumi karangan Tere Liye



Kalau baca pasti kenal dengan pengarang ini yaitu Darwis Tere Liye. Sudah banyak buku yang beliau terbitkan, salah satunya serial Bumi ini. Novel ini bercerita tentang petualangan 3 sahabat menjelajahi dunia paralel. Yang aku suka bagaimana penulisnya menggambarkan ikatan persahabatan tokoh utama 3 orang anak muda yang bahu membahu saling melindungi satu sama lain. Dalam persahabatan pasti ada pasang surutnya pasti ada bertengkarnya. Aku suka cara penulisnya menggambarkan situasi dan kondisinya. Kita yang baca juga ikut terbawa emosi. Tapi sayang novel ini masih belum tamat serialnya dan daku masih menunggu seri berikutnya.

      Novel serial Love Thief karya Prisca Prismasari

Novel ini termasuk novel romance kriminal. Termasuk novel bertema romance tapi berlatar belakang kriminal. Bagiku ini novel pertama yang membuatku susah move on agak lama dari para tokohnya. Seting tempatnya nyata adanya tapi ceritanya nggak. Ini pertama kalinya diriku baca novel young adult dengan romance yang berlatar belakang kriminal. Aku suka penokohan yang kuat banget di novel ini, tiap karakternya begitu melekat. Yang membuatku semakin suka adalah tiap tokoh punya nama alias yang sesuai dengan nama serangga yang mewakilinya dan sesuai dengan karakternya. Tokoh utama yang bisa main musik semakin menambah kesan yang mendalam bagiku. Sampai saat ini sudah ada 2 buku yang keluar.

      Novel serial Red Queen karya Victoria Aveyard


Novel ini merupakan novel romance petualangan, mungkin cerita petualangan hampir sama dengan serial Bumi bedanya ini settingnya ada di bumi bukan dunia paralel. Novel ini termasuk romance fantasi, karena semua tempat dan cerita memang penuh dengan fantasi. Sampai saat ini sudah ada 4 novel yang keluar tapi daku baru baca 2 buku. Di novel ini konfliknya terasa banget mulai dari awal. Baik konflik dalam diri tokoh utama maupun konflik tokoh utama dengan orang-orang sekitarnya. Perjuangan seorang perempuan untuk kaumnya, untuk kebebasan kaumnya yang sudah tertindas lama hanya karena perbedaan warna darah.

     Novel serial Hector karya Francois Lelord

Rekomendasi terakhir nih, yang suka dengan tema psikologis pasti suka. Novel ini belum lama aku baca sebenarnya. Novel dengan bercerita tentang pencarian arti kata-kata yang berhubungan dengan perasaan manusia. Setauku sudah ada 3 buku yang terbit dan aku baca baru 1. Novel ini bercerita tentang seorang psikologis yang ingin menemukan arti dari rasa yang ada di dalam manusia. Ceritanya dikemas dalam bentuk petualangan. Bahasa yang dipakai cukup sederhana dan ceritanya tidak terlalu rumit sebenarnya, cuman akhir ceritanya agak gantung.

Ternyata yang aku rekomendasi kebanyakan berisi petualangan. Rasanya kalau baca buku itu kita bisa ikut berpetualang dengan para tokohnya. Semoga rekomendasiku bisa jadi rekomen para pembaca yang lain.

28 Nov 2018

5 Blogger Favorite



Kalau ditanya soal blogger favorit aku terus terang aku jadi bingung nih jawabnya. Aku terus terang sering acak buat milih blogger untuk kukunjungi, sesuai dengan kebutuhanku. Berhubung ditantangan ini aku harus memilih 5 yang paling pernah dan sering kukunjungi, jadi aku memilih 5 yang akhir-akhir ini kukunjungi.

1.      Ninik Setyarini

Sebenarnya dulu aku tertarik ngeblog itu karena teracuni dengan salah satu teman yang kebetulan terjun dalam bisnis online yang sama dan kebetulan juga dia tinggal sekota denganku. Dan kumasukkan dalam daftar bacaan dari awal…
Teman yang pertama kali meracuniku dengan dunia perblogingannya, walaupun bukan blogger terkenal tapi aku senang cara penuturannya tentang dunia kesehariannya. Bahasanya dibilang cukup sederhana, justru ini yang menarik hatiku karena cukup dengan penuturan apa adanya.

2.      Widyanti Yuliandari

Berapa tahun kemudian aku mengenal seorang mentor blogger dari sebuah training online. Setelah beberapa tahun aku punya blog yang kuanggurin akhirnya aku ketemu komunitas Ibu-ibu Doyan Bisnis yang ngadain training blog dari dasar banget. Dari mulai bikin sampai isi konten sampai tentang job review. Mentornya mbak Widyanti ini, beliau adalah seorang blogger gaya hidup sehat dari banyak aspek. Aku sering baca blognya untuk referensi tentang gaya hidup sehatnya dan juga contoh tentang job reviewnya (walaupun sampai sekarang belum pernah dapat jobnya he he   he).

3.      Dian Restu Agustina

Setelah aktif lagi bloging aku join ke beberapa komunitas blogger ketemu ini blogger. Blognya yang termasuk blogger lifestyle. Aku suka tutur katanya yang sederhana, juga design blog yang sederhana. Cerita blognya tentang kesehariannya bersama keluarga atau kegiatannya.

4.      Sulis dengan Blognya Kubikel Romance

Blogger berikutnya yang paling sering aku kukunjungi untuk referensi bacaananku. Aku ketemu blog ini saat aku cari-cari review sebuah buku yang kuingini. Di blognya banyak banget review tentang buku yang membuatku teracuni untuk belanja buku. Ternyata bukunya juga bahas tentang referensi film juga drama, penampakan blognya juga cantik.

5.      Ewa Febri

Blogger yang akhir-akhir ini kukunjungi karena aku lagi tertarik dengan dunia bullet jurnal. Aku seneng banget ketemu referensi tentang jurnal dari Indonesia, soalnya kebanyakan dari luar sih. Apalagi kalau sudah bicara tentang peralatan yang susah kucari di daerahku. Aku tertarik sama doodle tentang dirinya yang jadi ikonnya.

27 Nov 2018

5 Barang Wajib di Dalam Tas Ranselku


Penasaran apa yang selalu kubawa dalam tas punggung hitamku. Dalam tas punggung hitam yang selalu menemaniku kemanapun daku pergi. Ada beberapa barang wajib yang selalu menemaniku bersama dengan tas punggung hitam.
Nah mari kita bongkar ya tasnya :

1            Handphone
Kayaknya ini jadi benda wajib yang harus selalu dibawa kemanapun kita pergi. Kenapa benda satu ini termasuk yang ada didalam tas? Karena aku nggak suka menaruhnya dalam saku celana atau rok yang kupakai. Ini jadi kelemahanku juga akhirnya kadang nggak denger kalau ada panggilan saat malas mengeluarkannya dari dalam tas. Bagiku yang suka baca kadang sebagai pengganti buku saat menunggu waktu, kadang juga bawa buku cetak dan Hp pun juga terlupan sebagai pengisi waktunya.

             Dompet
Barang kedua yang pasti ada di dalam tas nih. Kalau nggak bawa ini bisa kebingungan. Karena kartu identitas ada didalamnya dan juga uang tunai yang cukuplah buat jalan sehari doang. Dompet ketinggalan bisa kelimpungan kita.

.             Tempat alat tulis
Ini kayaknya jarang banget yang bawa kalau bukan anak sekolah. Bagiku ini senjataku yang seorang pengajar juga walaupun hanya privat. Kadang aku suka corat coret di buku notesku saat mengisi waktu luang atau menunggu selain membaca pastinya. Didalam tempat pensil ini ada alat tulis yang lengkap. Ada pensil beserta isinya, ada ballpoint beraneka warna, penghapus bahkan ada spidol juga lengkap ya kalah deh anak sekolah. Daripada melamun nggak jelas ini mah.

             Buku notes
Ini barang ada kaitannya ma alat tulis. Tempat menuangkan segala ide coretan tangan. Ataupun catatan-catatan penting yang perlu untuk kuingat. Maklum diriku ini gampang banget lupa, kadang juga lupa buat nulis.

              Kacamata atau Head set
Terakhir tapi bukan yang akhir adalah 2 benda ini. Kacamata emang kubutuhkan saat butuh nyambung nih matanya. Karena aku yang terlalu suka baca bahkan didalam kegelapan atau sambal tiduran membuat mataku jadi minus plus silinder. Kalau terlalu lama dipakai juga bikin pusing sih, jadi kadang kucopot dan kumasukkan didalam tasku. Kemudian headset ini biasanya kupakai kalau aku sedang mengerjakan sesuatu yang butuh konsentrasi. Aku akan lebih konsentrasi atau fokus saat telingaku sambil mendengar music. Membaca buku dan musik rasanya adalah pasangan yang cocok.

Nah itu tadi hasil pembongkaran tas ransel hitamku, yang selalu menemaniku melalui hari-hari diluar rumah. Bagiku tas ransel lebih nyaman dipakai daripada tas tangan. Makanya aku milih tas ransel yang nggak terlalu berat dan besar alias sedang yang penting maut untuk kuisi senjataku dan buku yang kadang kubawa.

Apa Sih Virtual Asisten

  Beranda media sosialku lagi bersliweran info Virtual Asisten mulai dari pelatihan sampai jasanya. Awalnya sih karena aku penasaran cari k...